CD Software Al-Qari Guru Plus (Pembelajaran Al-Quran Interaktif )

Al-Qari Plus adalah salah satu program yang bisa membantu Anda belajar bagaimana membaca bahasa Arab dan membaca Al-Quran langsung dari komputer Anda! Al-Qari mencakup semua dasar-dasar membaca bahasa Arab secara mendalam dan kemudian mempersiapkan Anda untuk menguasai otentik Bacaan Alquran, program inovatif ini dapat membantu anak-anak belajar, dan orang dewasa menguasai membaca Quran dengan cara yang mudah.
Al-Qari mencakup semua dasar-dasar membaca tulisan Arab secara mendalam dan kemudian mempersiapkan Anda untuk menguasai bacaan otentik dari Quran. program inovatif ini dapat membantu anak-anak belajar, dan orang dewasa membaca Quran dengan cara yang mudah. 

DVD Al-Qur'an Video (QURVID)

Tidak semua orang adalah mantan santri pondok pesantren. Kebanyakan jalur pendidikan yang ditempuh oleh masyarakat Indonesia adalah SD, SMP, SMA, dan Perguruan Tinggi yang pelajarannya bersifat umum. Pelajaran bahasa Arab tidak terlalu ditekankan.
Jika kita membandingkan antara seseorang yang mendirikan sholat tahu arti bacaan yang dibacanya dan seseorang yang mendirikan sholat tanpa mengetahui makna yang sedang dibacanya, tentunya akan sangat mempengaruhi ke-khusyuk-an sholat mereka. Alhasil, kualitas moral / akhlak yang dihasilkan berbeda pula. Allahu A'lam. 
QURVID, sebuah video yang sengaja disusun dan diperuntukkan untuk membantu mereka yang mengalami kesulitan dalam memahami arti bahasa Arab di dalam Al Quran. Berbeda dengan Al Quran terjemahan pada umumnya, QURVID disusun secara kata-demi-kata agar pemakainya mampu memahami makna Al Quran secara langsung disaat mendengarkan bacaan Al Quran imam sholat ataupun disaat sedang membacanya sendiri. Variasi warna dan suaranya pun semakin meningkatkan pemahaman kita.
QURVID ini mudah digunakan oleh berbagai usia, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Namun perlu diingat bahwa QURVID ini hanya bersifat sebagai alat bantu. Mempelajari kandungan Al Quran yang sebenarnya harus dibantu dengan menggunakan ilmu-ilmu tertentu yang memang hanya bisa dipelajari lewat para ulama.